Keyakinan dan Tindakan “Sukses”

By 07.29

Keyakinan dan Tindakan “Sukses”


Setiap manusia yang terlahir ke dunia memiliki istimewaan dan keunikannya masing-masing, semua itu merupakan anugerah yang diberikan oleh Allah. Dan setiap bayi yang terlahir kedunia ini diibaratkan sebagai kertas putih yang belum tergores oleh tinta sedikitpun atau para pakar menyebutnya dengan teori tabula rasa. Seiring dengan perkembangan kehidupan manusia kertas putih bersih itu mulai sedikit  demi sedikit tergoreskan dengan tinta, dan yang menentukan tinta kebaikan dan tinta keburukan itu banyak sekali yang mempengaruhinya. Faktor yang paling mempengaruhinya itu lingkungan keluarganya terutama didikan kedua orang tuanya, lingkungan sosialnya pun ikut turut andil dalam hal ini. Dan yang tak kalah penting yang mempengaruhi selain lingkungan keluarga dan lingkungan sosial faktor yang sangat mempengaruhi yaitu faktor dari dalam diri manusia itu tersebut, karena sifat-sifat yang dimiliki manusia merupakan cerminan dari dirinya sendiri. Dan kesuksesan yang akan dicapai itu berasal dari dalam dirinya, orang-orang disekitarnya hanya sebagai fasilitor untuk mencapai kesuksesan itu.
Kesuksesan itu sendiri tidak bisa dengan mudah didapat begitu saja, harus ada perjuangan dan pengorbanan untuk mencapainya. Dan belum tentu kesuksesan itu hanya dapat diraih oleh orang-orang yang pintar saja. Setiap orang pasti menginginkan yang terbaik untuk hidupnya terutama kesuksesan hidupnya, namun dalam mendapatkan kesuksesan itu tal seperti semulus jalan tol pasti ada lika-liku yang dihadapi dan seringkali orang ketika dihadapkan dengan masalah mereka selalu putus asa dan tak mau berusaha lagi untuk bangkit, bangkit dan bangkit untuk melalukan hal yang sama agar mendapatkan keberhasilan dari kegagalannya.
Seperti dalam pepatah terluliskan Sebelum Seseorang Mencapai Kesuksesan, Dia Pasti Akan Berhadapan Dengan Kekalahan Dan Mungkin Beberapa Kegagalan Ketika Kekalahan Menimpa Seseorang, Hal Yang Paling Mudah Dan Paling Masuk Akal Dilakukan Adalah Menyerah, Itulah Yang Telah Dilakukan Hampir Semua Orang”.
Oleh karena itu tidak ada yang tidak mungkin jika kita mau bekerja keras dan berusaha dalam mencapai kesuksesan itu, yakinlah setiap perjuangan tak kan ada yang sia-sia dan pasti diiringi dengan tindakan.

You Might Also Like

0 komentar